Resep Kulit Risoles

Bagi kalian yang suka masak dan membuat jajanan seperti risoles, lumpia atau piscok (pisang coklat), pasti sudah tidak asing lagi dengan kulit risoles.

Menemukan kulit risoles atau kulit lumpia yang sudah jadi sekarang ini menjadi hal yang mudah dan lebih praktis karena banyak dijual di pasar tradisional atau di warung-warung terdekat.

Namun susah sekali untuk menebak kualitas dari kulit risoles tersebut karena banyak yang susah dilipat karena mudah robek. Banyak juga kulit risoles yang berkualitas dan tidak mudah sobek yang dijual di supermarket tetapi tentunya dengan harga yang jauh lebih mahal dari pasar.

Apakah kamu tahu kalau membuat risoles atau kulit lumpia itu sebenarnya mudah dan bahan-bahannya juga cukup simpel jadi kamu bisa dengan gampang membuatnya di rumah.

Cara Membuat Kulit Risoles - Resep Kulit Risoles

Daripada bingung memilih kulit risol kemasan, yuk buat sendiri.

Bahan-bahan

Pertama, tentu siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu.

  • 250 gr tepung terigu (boleh menggunakan yang rendah protein atau protein sedang)
  • 2 sendok makan tepung tapioka
  • 1 butir telur
  • ½ sendok teh garam sebagai perasa agar lebih gurih
  • 2 sendok makan minyak sayur
  • Secukupnya air matang

Apabila ingin membuat porsi kulit risol dengan jumlah yang lebih banyak, jangan lupa untuk menyesuaikan jumlah bahan dan bumbu yang harus digunakan.

Cara Membuat Kulit Risoles

Selanjutnya, apabila semua bahan-bahan di atas sudah komplit, ikut langkah membuat kulit risoles anti sobek seperti di bawah ini:

  1. Siapkan wadah seperti mangkuk besar atau baskom untuk membuat adonan. Lalu, masukkan telur dan garam lalu kocok menggunakan sendok atau garpu sampai tercampur. Boleh juga menggunakan pengocok telur elektrik sebentar saja ya jangan sampai mengembang.
  2. Lalu jika sudah tercampur, masukkan tepung terigu dan tepung tapioka lalu beri air sedikit demi sedikit secara perlahan sambil diaduk menggunakan spatula atau sendok sayur sampai teksturnya cenderung cair.
  3. Apabila teksturnya sudah sesuai, beri minyak sayur lalu aduk kembali hingga rata.
  4. Siapkan teflon berbentuk bulat ukuran sedang agar kulit risol tidak kebesaran. Panaskan dengan menggunakan api sedang.
  5. Ambil secukupnya adonan sampai permukaan teflon tertutup rata (sekitar 1 sendok sayur), putar-putar teflon agar adonan bisa tipis dan rata di seluruh permukaan teflon. Buat setipis mungkin agar mudah dilipat nantinya.
  6. Apabila di bagian pinggir kulit sudah mulai mengelupas atau sudah tidak lengket dan menempel lagi pada teflon, balik kulit risoles agar matangnya merata.
  7. Lakukan poin nomor 6 sampai semua adonannya habis.
  8. Tunggu hingga suhu ruang dan kulit risoles siap untuk diisi dengan berbagai macam isian sesuai selera. Selain untuk membuat risoles, kamu juga bisa menggunakan kulit ini untuk membuat lumpia atau bisa juga digunakan untuk membuat pisang coklat (piscok).

Tips untuk selanjutnya membuat risoles: beri isian risoles sesuai selera dan sesuaikan isiannya agar tidak terlalu banyak karena jika isiannya terlalu banyak, kulit risoles akan lebih mudah pecah saat digulung maupun digoreng.

Jangan lupa juga menyiapkan tepung roti untuk membaluri kulit risoles yang sudah diisi dan dilipat agar lebih krispi dan nikmat saat dimakan.

Sajikan dengan cabai rawit, saus sambal atau sambal bawang untuk menambah kenikmatan risol yang kamu buat. Selamat mencoba di rumah.

Tinggalkan komentar

X CLOSE
Advertisements
X CLOSE
Advertisements