Resep Wedang Pala

Resep Cara Membuat Wedang Pala – Wedang adalah sejenis minuman hangat yang umumnya disajikan pas suasana dingin atau musim hujan. Berbagai jenis wedang bisa Anda hidangkan guna menghangatkan tubuh Anda, termasuk wedang pala.

Cara Membuat Wedang Pala

Cara Membuat Wedang Pala

Mendengar namanya mungkin Anda sudah tidak asing dengan wedang pala ini. Ya, minuman hangat ini sangat khas di Indonesia. Pala adalah salah satu rempah hasil di Indonesia yang kaya akan kandungan gizi.

Pala ini memiliki banyak manfaat. Manfaat pala seperti untuk mengatasi masuk angin, melancarkan pencernaan, mengobati batuk, untuk obat insomnia dan masih banyak lagi.

Pada kesempatan kali ini resepkuerenyah.com akan mengulas tentang resep wedang pala yang sehat dan menghangatkan. Untuk cara membuat dan menyajikan wedang pala ini sangat mudah.

Anda membutuhkan bahan-bahan seperti manisan pala yang siap pakai, gula, bunga pala dan garam yang kemudian direbus sembari diaduk rata sampai mendidih. Kemudian diangkat dan di tuang dalam wadah sambil disaring.

Silahkan simak bahan-bahan dan langkah-langkah cara membuat wedang pala yang enak dan menyehatkan di bawah ini.

Wedang Pala

Simak Resep Cara Membuat Wedang Pala Berikut:

Bahan-bahan yang harus disediakan untuk membuat Wedang Pala:

  • Manisan pala basah sebanyak 150 gram ( siap pakai )
  • Bunga pala sebanyak 50 gram
  • Air bersih sebanyak 1 liter
  • Gula pasir sebanyak 100 gram

Langkah-langkah untuk membuat Wedang pala:

  1. Langkah pertama tuangkan air bersih kedalam panci kemudian rebus hingga mendidih.
  2. Tambahkan bunga pala dan gula pasir aduk hingga rata dan gula pasir larut. Lalu tercium aroma sedap.
  3. Selanjutnya ambil saringan dan saring air rebusan tadi kemudian rebus kembali air saringan sampai airnya mulai menyusut.
  4. Setelah itu ambil gelas saji yang tahan terhadap panas.
  5. Kemudian masukan manisan pala yang telah di iris sesuai dengan keinginan secukupnya saja.
  6. Berikutnya tuangkan air rebusan pala kedalam gelas tadi.
  7. Selesai dan wedang pala siap untuk disajikan selagi hangat.

Sangat mudah dan simpel untuk membuat wedang pala ini. Nah, buat Anda yang mengalami atau menderita sakit seperti yang kami sebutkan diatas. Silahkan gunakan wedang pala ini guna menghangatkan tubuh Anda dan menyembuhkan membantu mengatasinya.

Baca juga : Cara Membuat Wedang kahe Alang-Alang

Demikian yang dapat kami bahas mengenai resep cara membuat wedang pala yang mudah dan sehat. Silahkan Anda berkreasi dengan resep wedang ini di rumah.

Tinggalkan komentar