Cara Membuat Tiramisu

Cara Membuat Tiramisu Sederhana – Berikut ini adalah resep yang paling sederhana untuk membuat tiramisu lezat dan nikmat. Tiramisu adalah salah satu kue yang sangat populer berkat rasanya yang sangat lezat.

Cara Membuat Tiramisu

Cara Membuat Tiramisu

Kue yang satu ini memiliki tekstur yang sangat lembut dan halus, rasanya seperti meleleh di mulut. Tidak heran siapa saja yang mencoba kue ini akan merasa ketagihan dengan rasa nikmatnya tersebut.

Terlebih lagi bagi orang yang menyukai makanan manis, kue tiramisu adalah salah satu makanan favorit. Kue yang satu ini sangat populer di seluruh dunia, rasanya memang luar biasa.

Untuk Anda yang ingin menikmati tiramisu, Anda dapat mencoba membuatnya sendiri dengan menggunakan resep tiramisu. Yang perlu Anda lakukan hanyalah menyimak dan mengikuti langkah-langkah pada resep berikut ini.

Walaupun ada banyak toko yang menawarkan kue tiramisu, tidak ada salahnya Anda membuatnya sendiri. Kue ini dijual cukup mahal, oleh sebab itu hemat-lah uang jajan Anda dengan membuatnya sendiri.

Selain menghemat uang jajan, Anda juga dapat belajar membuat kue yang enak dan lezat. Pada kesempatan ini resepkuerenyah.com akan mengulas tentang cara membuat tiramisu.

Resep Kue Tiramisu

Resep Cara Membuat Tiramisu yang Enak berikut:

Bahan-bahan untuk membuat tiramisu:

  • Tepung terigu 100 gram
  • Gula pasir 150 gram
  • Cokelat masak 150 gram
  • Mentega tawar 125 gram
  • Cokelat bubuk 3 sendok teh
  • Keju krim 150 gram (lembutkan)
  • Essen kopi 1 sendok teh
  • Vanila bubuk 1 sendok teh
  • Susu kental manis 3 sendok makan
  • Garam ½ sendok teh
  • Telur ayam 2 butir

Cara membuat tiramisu:

1. Panaskan mentega tawar

Resep tiramisu yang pertama yaitu panaskan mentega tawar menggunakan wajan anti lengket. Gunakan api yang kecil, setelah semuanya meleleh lalu matikan api dan angkat mentega.

2. Kocok telur ayam

Langkah selanjutnya, siapkan wadah untuk mengocok telur ayam. Masukkan semua telur ayam ke dalamnya lalu kocok menggunakan mixer dengan kecepatan paling tinggi.

Kocok sampai telur benar-benar mengembang, adonan telur yang mengembang dapat ditandai dari warna dan teksturnya. Jika adonan sudah berwarna putih dan kental, maka telur sudah mengembang.

3. Masukkan bahan lain

Jika telur sudah mengembang, resep tiramisu selanjutnya yaitu masukkan cokelat yang sudah dilelehkan. Masukkan juga vanila bubuk, garam dan juga tepung terigu, jangan lupa untuk mengaduk-nya.

Selanjutnya masukkan essens kopi, keju krim dan susu kental manis, aduk lagi sampai semua bahan tercampur merata.

4. Panggang adonan

Langkah selanjutnya yaitu tuang adonan ke dalam loyang yang telah diolesi menggunakan mentega secukupnya. Panggang adonan selama kurang lebih 35 menit atau tunggu sampai matang.

Jika sudah matang, Anda dapat mengangkat kue dari loyang lalu biarkan dingin. Setelah dingin, potong-potong kue lalu olesi dengan menggunakan mentega. Taburi juga dengan menggunakan cokelat bubuk lalu sajikan kue tiramisu buatan Anda.

Kue yang enak dan lezat ini dapat menjadi teman minum kopi yang sangat nikmat. Nikmati kue tiramisu dan kopi panas bersama orang-orang terdekat Anda.

Baca juga : Cara Membuat Kue Bika Ambon

Demikian ulasan mengenai resep tiramisu yang mudah untuk dilakukan sendiri di rumah. Selamat praktek sendiri di rumah Anda. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar

X CLOSE
Advertisements
X CLOSE
Advertisements