Cara Membuat Tahu Crispy

Cara Membuat Tahu Crispy – Tahu termasuk jenis makanan yang bisa di modifikasi menjadi aneka jajanan unik dan enak. Manfaat tahu sangat banyak untuk kesehatan tubuh. Jadi mengkonsumsi tahu sangat dianjurkan.

Cara Membuat Tahu Crispy

Cara Membuat Tahu Crispy

Sebelumnya mungkin Anda sudah pernah mencoba resep tahu berontak yang super nikmat. Pada kesempatan kali ini resepkuerenyah.com akan mencoba resep tahu crispy yang tentunya tidak kalah enak dari makanan berbahan dasar tahu lainnya.

Jika Anda bosan dengan sajian tahu dengan cara pengolahan yang bisa dibilang monoton, tahu Crispy mungkin sajian makanan dari tahu yang layak dicoba. Di masyarakat sendiri tahu crispy lebih populer disebut tahu kriuk atau tahu kress.

Nama tersebut cukup familiar karena tahu crispy terkenal sangat renyah hingga gigitan terakhir. Silahkan simak bahan-bahan dan langkah-langkah cara membuat tahu krispi yang enak di bawah ini.

Cara Membuat Tahu Crispy Gurih Dan Renyah

Berikut Resep Cara Membuat Tahu Crispy yang Gurih:

Bahan-bahan Tahu Crispy:

  • 10 biji tahu (sebaiknya di kukus dulu kurang lebih 15 menit)
  • 3/4 tepung terigu (disarankan merek Cakra Kembar)
  • 1 bungkus kecil penyedap rasa
  • 2 sendok teh backing powder
  • Garam dan minyak goreng secukupnya

Bahan-bahan yang Dihaluskan:

  • 4 siung bawang putih
  • 1 bungkus kecil penyedap rasa
  • Air secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Bubuk lada (merica) secukupnya

(semua bahan dihaluskan lalu dicampurkan dengan air)

Cara Membuat Tahu Crispy:

  • Siapkan tahu yang sudah di kukus lalu potong masing-masing 4 cm (menjadi 2 bagian) atau bisa menurut selera.
  • Selanjutnya rendam potongan tahu pada bumbu-bumbu yang sudah dicampur air dalam satu wadah.
  • Setelah tercampur rata simpan dalam lemari es agar bumbu meresap sempurna (kurang lebih 1 jam).
  • Ambil 1 wadah lagi untuk mencampur tepung terigu, garam, backing powder, penyedap rasa lalu aduk hingga benar-benar rata.
  • Setelah 1 jam, ambil tahu dari lemari es kemudian dimasukkan pada campuran tepung terigu dan bahan lainnya. Tekan dengan hati-hati supaya dapat membentuk Crispy waktu digoreng.
  • Panaskan minyak goreng dengan api sedang lalu goreng tahu yang sudah tercampur adonan bumbu dan bahan-bahan lain sampai warnanya berubah kuning kecoklatan.
  • Angkat, tiriskan dan tahu crispy yang lezat siap disajikan.

Baca juga : Cara Membuat Tahu Berontak

Demikian ulasan tentang resep cara membuat tahu crispy yang akan menghasilkan tahu yang benar-benar renyah apabila mencapai tingkat kematangan yang sempurna. Oleh karena itu tidak boleh terlalu matang atau bahkan kurang matang. Selamat Mencoba.

Tinggalkan komentar

X CLOSE
Advertisements
X CLOSE
Advertisements