Cara Membuat Nasi Kuning Tumpeng Enak – Nasi kuning, tentu anda pernah memakannya. Nasi kuning adalah beras yang dimasak dengan tambahkan santan serta kunyit sehingga menghasilkan nasi dengan tekstur gurih, empuk dengan warna yang cantik.
Cara Membuat Nasi Kuning Tumpeng
Nasi kuning identik dengan nasi tumpeng sangat cocok disajikan sebagai sajian untuk acara spesial seperti ulang tahun atau yang lainnya. Nasi kuning untuk tumpeng ini sudah menjadi menu sakral untuk tiap-tiap acara di Jawa.
Kali ini resepkuerenyah akan mengulas tentang resep nasi kuning tumpeng yang mudah untuk Anda coba di rumah. Nasi tumpeng biasanya disajikan dengan berbagai lauk pauk yang bisa Anda pilih.
Lauk pauk itu misalnya ayam goreng kremes, telur balado, orek tempe, sate usus dan ampela serta urap kering. Semuanya bisa Anda pilih sesuai dengan selera dan keinginan Anda.
Untuk lebih lengkapnya tentang bahan-bahan dan langkah-langkahnya dalam membuat nasi kuning tumpeng silahkan simak ulasan di bawah ini.
Simak Resep Cara Membuat Nasi Kuning Tumpeng Berikut:
Bahan yang dibutuhkan:
- Beras putih sebanyak 800 gram
- Santan sebanyak 1,2 liter dari 1 butir kelapa
- Beras ketan sebanyak 200 gram
- Serai sebanyak 2 batang, ambil bagian putihnya dan memarkan
- Kunyit sebanyak 2 cm, haluskan, beri sedikit air dan saring
- Air jeruk nipis sebanyak 1 sendok makan
- Garam sebanyak 2 sendok makan
- Daun pandan sebanyak 1 lembar
- Daun salam sebanyak 4 lembar
Bahan pelengkap:
- Ayam goreng secukupnya
- Orek tempe secukupnya
- Sambal telur secukupnya
- Lalapan segar secukupnya
Cara Membuat Nasi Kuning Tumpeng:
- Pertama cuci dahulu beras sampai bersih sebanyak 3 kali, kemudian tiris
- Ambil panci bersih, masukan beras yang sudah dicuci, santan, air kunyit, daun pandan, daun salam, garam dan juga serai. Aron air meresap ke dalam beras. Jangan lupa untuk mengaduk beras sesekali agar nasi tidak lengket di dasar panci.
- Sebelum kering, tambahkan air jeruk nipis dan aduk-aduk rata.
- Setelah nasi setengah matang, siapkan kukusan dan panaskan dengan api sedang. Kukus nasi tadi sampai matang sekitar 15 sampai 20 menit, kemudian angkat.
- Siakan loyang tumpeng yang berbentuk kerucut kemudian masukan nasi ke dalamnya. Agar dapat membentuk dengan sempurna, tekan-tekan nasi agar padat.
- Siakan wadah berupa piring saji atau tampah bambu yang sudah diberi alas plastik. Letakkan loyang pada wadah dengan posisi telungkup dan lepaskan loyang. Sajikan nasi tumpeng dengan menu dan lauk pelengkap.
Nasi tumpeng ini biasanya disajikan dengan sedikit hiasan yang terbuat dari lauk, sayur atau lalapan sebagai menu pendamping. Selain menu pendamping-nya tadi, tidak ada salahnya menambahkan bawang goreng serta kerupuk udang atau emping melinjo.
Baca juga : Cara Membuat Nasi Jagung
Demikian ulasan tentang resep cara membuat nasi kuning tumpeng yang enak dan mudah. Silahkan coba dan praktek sendiri di rumah untuk acara-acara Anda.