Resep Membuat Kue Cenil – Beberapa kue sangat menarik dengan tampilan luarnya yang unik. Salah satu contohnya adalah kue cenil yang kenyal dan enak.
Cara Membuat Kue Cenil
Kue ini tergolong jenis kue basah yang tekstur dan rasanya sangat kenyal dan enak. Beberapa masyarakat juga gemar menikmati sajian ini, khususnya kalangan anak-anak. Karena memang anak-anak lebih suka dengan sajian yang unik dan enak.
Apalagi kue cenil yang akan kami racik di sajikan dengan cara di tusuk seperti sate. Mungkin bukan hanya kalangan anak-anak saja, bahkan kalangan orang dewasa juga suka dengan sajian ini.
Nah, buat yang ingin membuatnya, kali ini resepkuerenyah.com akan mengulas mengenai resep kue cenil yang mudah dan enak. Silahkan simak bahan-bahan dan langkah-langkah cara membuat kue cenil kenyal enak di bawah ini.
Simak Resep Cara Membuat Kue Cenil yang Kenyal dan Enak Berikut:
Bahan-bahan utama kue cenil
- 500 gram Tepung kanji
- 2 sendok makan Gula pasir
- Seperempat sendok teh Vanili
- 300 cc Air
- 2 lembar Daun Pandan
- Setengah sendok teh Garam
- Pewarna makan (hijau, merah, kuning) siapkan masing masing 1/4 sendok teh
Bahan untuk taburan:
- 1/2 daging Kelapa tua kemudian parut memanjang
- 4 sendok makan Gula pasir
- 1/2 sendok teh Garam
(Campur ketiga bahan tersebut dalam satu wadah sambil di aduk rata)
- Rebus air bersama garam sambil di aduk hingga larut dan mendidih.
- Selanjutnya masukkan setengah tepung kanji dan aduk rata. Jika sudah matikan api da masukkan adonan pada satu wadah. aduk aduk agar tidak terlalu panas.
- Masukkan sisa tepung kanji ke dalamnya dan uleni hingga kalis. Bagi adonan kue menjadi tiga bagian.
- Setelah itu campurkan pada masing-masing bagian dengan pewarna makanan yang berbeda.
- Berikutnya bentuk adonan menjadi seperti yang anda inginkan.
- Tusuk semua adonan kue yang telah di bentuk bagian layaknya sate.
- Rebus daun pandan serta air hingga mendidih kemudian masukkan adonan kue cenil yang sudah di tindik ke dalamnya.
- Masak sampai kue mengembang ke permukaan dan matang.
- Setelah itu letakkan kue pada wadah saji kemudian taburi dengan campuran parutan kelapa, gula pasir dan garam. Sajikan
Baca juga : Cara Membuat Kue Apem
Itu dia proses pembuatan kue cenil yang sangat spesial. Untuk pewarna makanan, anda bisa gunakan warna yang anda sukai. Selesai sudah resep cara membuat kue cenil kenyal dan enak yang patut Anda coba. Selamat mencoba.