Cara Membuat Es Teh Tarik Cincau Segar Nikmat

Cara Membuat Es Teh Tarik Cincau – Pada saat siang hari ditengah teriknya sinar matahari membuat kita serasa tidak mau ke mana-mana, namun itulah tuntutan profesi. Karena mau itu panas mau itu hujan kita mesti menyelesaikan misi kita dalam pekerjaan.

Nah, pada pertemuan kali ini resepkuerenyah.com ingin memberikan anda referensi minuman segar yang bisa anda nikmati saat cuaca panas yakni es teh tarik cincau.

Cara Membuat Es Teh Tarik Cincau

Cara Membuat Es Teh Tarik Cincau

Seperti namanya es teh tarik cincau ini dibuat dengan bahan dasar teh, susu dan cincau yang akan membuat rasanya lebih segar dan nikmat. Selain itu tampilan dari menu es teh tarik cincau ini juga sangat menggugah selera untuk menikmatinya.

Maka dari itu kami menjamin Anda akan ketagihan untuk menikmati es teh tarik cincau di suasana panas siang hari. Karena suasana ini sangat tepat untuk meminum yang segar-segar.

Untuk cara membuatnya memang terbilang gampang, dan tidak memerlukan banyak waktu. Dengan jangka waktu beberapa menit saja, Anda bisa membuat dan menyajikan resep es teh tarik cincau ini. Untuk itu silahkan simak cara bikin es teh tarik cincau berikut ini.

Es Teh Tarik Cincau

Simak Resep Cara Membuat Es Teh tarik Cincau Segar berikut:

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat Es Teh Tarik Cincau:

  • Susu cair putih 250 mlair bersih 500 liter
  • Teh 200 gram
  • Cincau hitam 1 buah, potong dadu terlebih dahulu
  • Es batu sesuaikan
  • Gula pasir sesuaikan

Langkah praktis untuk membuat Es Teh Tarik Cincau:

  1. Langkah awal tuangkan air bersih dan teh kedalam panci, kemudian rebus air tersebut hingga mendidih.
  2. Selanjutnya angkat serta tuangkan keatas saringan dan buang ampas tehnya.
  3. Kemudian tambahkan gula pasir kedalam air teh yang telah disaring tadi sambil diaduk hingga tercampur rata.
  4. Setelah itu masukkan susu kedalam wadah yang berisi air teh aduk hingga rata.
  5. Lalu ambil wadah kosong dan tuangkan air teh kedalam wadah kosong tadi sambil ditarik keatas.
  6. Lakukan hal yang sama sebanyak kurang lebih 20 kali atau hingga air teh tersebut mengeluarkan busa.
  7. Jika sudah biarkan dahulu didalam suhu ruangan.
  8. Berikutnya ambil gelas saji, masukkan cincau hitam yang telah dipotong sebelumnya kedalam gelas tadi.
  9. Tambahkan pula es batu secukupnya lalu tuangkan air teh tarik.
  10. Selesai dan segera dihidangkan.

Baca juga : Cara Membuat Es Cincau

Demikian informasi yang dapat kami bagikan pada kesempatan kali ini untuk cara membuat es teh tarik cincau. Semoga bermanfaat dan mempermudah anda dalam membuatnya. Sekian dan terima kasih.

Tinggalkan komentar