Cara Membuat Brownies Wortel Empuk Lezat

Resep Membuat Brownies Wortel – Selain di buat dengan bahan cokelat, Brownies juga bisa menggunakan bahan utama wortel. Walaupun memang dalam pembuatan Brownies juga masih menggunakan sedikit cokelat.

Karena, unsur cokelat ini sudah menjadi bahan pokok dari pembuatan kue Brownies ini.

Cara Membaut Brownies Wortel

Cara Membuat Brownies Wortel

Memang bisa di bilang lebih bervariasi dan beragam mengenai Brownies wortel. Brownies wortel ini bisa di sajikan sebagai camilan empuk Anda. Dengan rasanya yang lezat membuat orang ketagihan ingin terus menyantap-nya.

Dalam membuat suatu sajian Brownies wortel memang terbilang cukup mudah. Dan bahan yang di gunakan juga banyak tersedia di pasaran.

Dengan mudahnya membuat dan mudahnya mendapatkan bahan dapat memungkinkan Anda untuk membuatnya sendiri.

Kali ini resepkuerenyah.com akan mengulas mengenai resep Brownies wortel yang enak dan mudah. Silahkan simak bahan-bahan dan langkah-langkahnya lengkap di bawah ini.

Bronies Wortel

Simak resep cara membuat brownies wortel berikut:

Bahan yang harus disediakan:

  • Tepung terigu sebanyak 100 gram
  • Wortel sebanyak 150 gram (di parut halus)
  • Dark cooking chocolate 200 gram (lelehkan)
  • Telur ayam sebanyak 3 butir
  • Margarin sebanyak 150 gram
  • Gula pasir sebanyak 100 gram
  • Baking powder sebanyak ½ sendok teh
  • Garam dapur sebanyak ¼ sendok teh
  • Kacang kenari secukupnya (sebagai pelengkap)

Cara Membuat Brownies Wortel:

  1. Campur-kan dalam satu wadah telur ayam, gula pasir dan garam dapur kemudian kocok dengan menggunakan mixer sampai mengembang.
  2. Tambahkan wortel yang telah di parut dan margarin sambil diaduk hingga merata.
  3. Kemudian tambahkan sedikit – sedikit tepung terigu dan baking powder kocok kembali secara perlahan sampai semuanya menyatu.
  4. Tuangkan lelehan dark cooking chocolate aduk sampai semuanya merata.
  5. Ambil loyang lalu oles dengan margarin dan diberi alas dengan kertas roti.
  6. Selanjutnya masukan adonan dalam loyang tadi dan ratakan.
  7. Beri taburan kacang kenari secukupnya atau sesuai keinginan Anda.
  8. Masukan loyang dalam oven yang telah dipanaskan dan panggang selama 35 menit dengan suhu oven 180 derajat.
  9. Bila sudah matang keluarkan loyang dari oven kemudian potong sesuai keinginan Anda dan hidangkan.

Untuk bahan topping, sebenarnya Anda juga bisa berkreasi dengan bahan sesuai selera Anda. Misal dengan kerju parut, gula halus atau cokelat meses.

Baca juga : Cara Membuat Cake Coklat

Demikian pembahasan kali ini tentang resep cara membuat Brownies wortel yang empuk dan enak. Semoga bisa membantu Anda yang kesusahan mencari paduan membuat Brownies.

Tinggalkan komentar